Kepahiang
Dugaan Korupsi Bangunan TPT Desa Taba Santing Mencapai Ratusan Juta Rupiah

4,043 X dibaca hari ini
KEPAHIANG, Netralitasnews.com – menindak lanjuti berita sebelumnya, berdasarkan pantauan tim media ini dilapangan pada tanggal (05/11/2021) yang menemukan fisik bangunan Tembok Penahan Tebing (TPT) belum genap satu bulan namun sudah sudah pada retak. bangunan ini yang berlokasi di wilayah desa taba santing, kecamatan tebat karai, Kabupaten Kepahiang, Provinsi Bengkulu. Senin, (08/11/2021).
Upaya pencapaian yang diinginkan oleh pemerintah pusat melalui Permendes PDTT terkhusus di sektor infrastruktur APBN dana desa. yang kemudian tertuang didalam APB-Des dimasing – masing desa tanah air.
Akan tetapi dugaan indikasi penyalahgunaan jabatan, wewenang, bahkan sampai berindikasi KKN pun tak terhindarkan. seperti contoh di desa taba santing. Kenapa? dengan anggaran yang begitu besar kerap kali menyilaukan mata para oknum pengguna anggaran itu sendiri.
Tak sedikit yang telah diproses ke meja hijau hingga berujung ke BUI yang pada endingnya mendekam dibalik jeruji besi setelah Putusan Hakim.
Kuat dugaan telah terjadi Indikasi KKN terkhusus di Kabupaten Kepahiang adalah desa taba santing, kecamatan tebat karai, Kabupaten Kepahiang.
Pasalnya pantauan dilapangan bahwa pembangunan Tembok Penahan Tebing (TPT) di desa taba santing ini diduga kuat telah terjadi pelanggaran dengan indikasi fakta sebagai berikut ;
1. Tidak sesuai dengan perencanaan awal
2. Tidak sesuai dengan RAB
3. Tidak ada papan informasi, melanggar UU KIP nomor 14 tahun 2008
4. Fisik bangunan sudah pada retak dan hancur
5. Diduga kuat dipihak ketigakan/di borongkan
6. Dalam pengelolaan APBN dana desa, dikelola satu kendali oleh oknum kepala desa beserta jajaran.
Sungguh sangat disayangkan dengan kondisi fisik yang belum genap satu bulan ini. namun sudah pada retak dan hancur, hingga berakibat adanya kerugian negara berkisar puluhan hingga ratusan juta rupiah.
Sementara itu, kepala desa taba santing ketika dikirimkan berita yang telah ditayangkan sebelumnya untuk di minta tanggapan atau klrarifikasi namun membalas, ” mantap oke Mantap Salam dari Taba. yang artinya begitu dirinya diduga sungguh bangga karena bisa terkenal di dunia jagat Internet. dengan jelas tidak bisa menjawab soal konfirmasi yang telah datang kepadanya.
Pasca hal tersebut diatas pemerintah kecamatan Tebat Karai, Sayuti saat hendak dikonfirmasi di kantornya sekira jam 09 : 00 WIB. namun sedang tidak ada di tempat
” Beliau sekarang sedang ada diluar, kalau memang ada hal penting silahkan saja temui beliau di desa penanjung ada pertemuan. ” Ungkap stap kecamatan singkat.
Hingga berita ini ditayangkan, kepala desa taba Santing, Camat tebat karai belum memberikan hak jawab atau klarifikasi dari Konfirmasi tim Wartawan.
Masyarakat desa taba santing khususnya serta masyarakat kecamatan tebai karai, Kabupaten Kepahiang pada umumnya. berharap serta meminta kepada pihak aparat penegak Hukum (APH) agar dapat bertindak tegas didalam menindaklanjuti permasalahan ini setelah habis masa tahun anggaran berjalan nantinya. ” pinta warga. (TIM-Net).

Kepahiang
BLT-DD Pagar Agung Bulan Maret-April di Realisasikan

508 X dibaca hari ini
KEPAHIANG, Netralitasnews.com– Di tahun anggaran 2025 ini pemerintah pusat melalui kementerian desa memutuskan bahwasannya 10-20% Dana Desa di anggarkan untuk Bantuan Langsung Tunai (BLT)
Maka dari itu Pemerintah Desa Pagar Agung Kecamatan Bermani Ilir Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu merealisasikan Bantuan Langsung tunai Dana Desa (BLT-DD), Rabu (16/04/2025).
Kegiatan ini berlangsung di balai Desa Pagar Agung, pembagian BLT-DD ini berjumlah 30 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dengan besaran Rp.600.000,00 selama dua (2)bulan yaitu bulan Maret-April 2025.
Di kesempatan ini Kepala Desa Pagar Agung M.Fiwardoni menjelaskan dengan adanya bantuan Dana Desa ini Kami berharap kepada masyarakat agar dapat menggunakannya dengan sebaik mungkin karena yang mendapatkan bantuan ini sesuai dengan kreteria yang telah di tetapkan oleh kementerian desa yaitu miskin ektrem, sakit menahun, dan lansia.
“Saya selaku Kepala Desa Pagar Agung menyampaikan kepada masyarakat yang mendapatkan Bantuan Langsung Tunai ini agar dapat menggunakan uang ini sebaik-baiknya karena yang mendapatkan Bantuan ini memang benar-benar sesuai kreteria”,Ungkapnya
Turut hadir dalam acara ini Camat Bermanu Ulir yang di wakili, Kepala Desa Pagar Agung, Perangkat Desa, Ketua BPD dan anggota, Bhabinsa, Bhabinkamtibmas, Pendamping Desa, pendamping kecamatan, dan Keluarga Penerima Manfaat BLT-DD.
Saat di wawancarai awak media Netralitasnews.com salah satu warga penerima manfaat mengatakan “kami sangat berterima kasih kepada pemerintah Desa yang telah memberikan Bantuan ini Kepada kami karena bantuan ini sangat kami butuhkan”, Jelasnya (@YS/Net).
Kepahiang
Program Ketahanan Pangan Desa Babakan Bogor Telah di Mulai

2,365 X dibaca hari ini
KEPAHIANG, Netralitasnews.com- Program dari kapolri untuk ketahanan pangan yaitu penanaman jagung telah di laksanakan di provinsi Bengkulu Kabupaten Kepahiang
Pelaksanaan program ketahanan pangan di Kabupaten Kepahiang kecamatan kebawetan yaitu Desa Babakan Bogor pada senin (24/3/2025) pukul 09.00 WIB telah di laksanakan
hadir dalam kegiatan ini yaitu camat kabawetanan, kepala desa Babakan Bogor Giran, Kapolsek Kabawetan Ipda Iran, Babinsa, babinkamtibmas, Dinas PMD Kabupaten, BUMDES Babakan Bogor, pendamping desa, Dinas Pertanian dan masyarakat Babakan Bogor
Di kesempatan ini Kepala Desa Babakan Bogor Giran menyampaikan kami dari pemerintahan desa mengucapkan ribuan Terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh warga masyarakat desa Babakan Bogor baik yang hadir di sini maupun yang tidak hadir di sini melalui kepengurusan bumdes Mandiri yang walaupun tertatih-tatih setiap tahunnya hampir ganti pengurus namun apa yang menjadi program dari pemerintah insya Allah bisa terlaksana di desa Babakan Bogor Adapun program yang kita laksanakan pada hari ini yaitu nawacita presiden yaitu ketahanan pangan di bawah naungan Bapak Kapolri, Kapolda, Kapolres dan Kapolsek Pajajaran yang seluruhnya bahwa beliau dikasih beban untuk penanaman jagung yang di bebankan satu Desa satu hektar wajib Oleh karena itu desa Babakan Bogor pada hari ini mewujudkan program tersebut.
“semoga hasil yang kita raih nanti bisa melebihi dari apa yang kita keluarkan saat ini Kemudian kami mohon kepada pengurus BUMDES juga agar benar-benar diawasi agar benar-benar diperhatikan kemarin sudah koordinasi dengan PPL bahwa untuk pelaksanaan penanaman kemudian cara perawatan semuanya kita sudah berkoordinasi jadi jangan sampai gara-gara sedikit itu akan mengurangi hasil yang kita cita-citakan”, jelas Giran
Lanjutnya “kemudian juga kami sangat berharap bimbingan dan pengawasan dari bapak Kapolsek yang mempunyai tugas khusus di penanaman ataupun di program ketahanan pangan ini bahwa mungkin masyarakat-masyarakat kami itu masih banyak yang kurang pengalaman”,ungkapnya
Tambah Kapolsek Kabawetan IPDA Iran “melalui tahapan analisa Sehingga dalam berjalannya nanti bisa tidak memberikan beban-beban Karena bagaimanapun Pengurus organisasi dan mendapatkan hasil itu dari hasil untuk bukan dari keuntungan dari hasil hasil yang diolah yang dikelola bukan untung keuntungan lebih dari belanja yang selama ini kan kebanyakan keuntungan lebih dari belanja, kami juga berharap agar program ini dapat berjalan dengan apa yang telah kita harapkan dan semoga ini juga dapat berkesinambungan”, imbuhnya
Dalam kegiatan ini juga salah satu masyarakat Babakan Bogor menyampaikan, berharap agar ketika di dalam panen nantinya harga dapat stabil minimal di angka 5000/kilonya menurutnya perawatan jagung ini sangat rumit seperti halnya mengurus seorang anak bayi. (@YS/Net).
Kepahiang
Sebanyak 18 KPM BLT-DD Desa Benuang Galing Telah Di Tetapkan

4,576 X dibaca hari ini
KEPAHIANG, Netralitasnews.com – Seperti di tahun-tahun sebelumnya Pemerintah pusat melalui anggaran APBN mengucurkan anggaran dana desa ke setiap desa-desa yang ada di seluruh Indonesia ini untuk digunakan kepentingan yang ada di desa diantaranya yaitu BLT-DD
Dalam bantuan tersebut Pemerintah sudah mengatur kriteria-kriteria yang mendapatkan bantuan ini, diantaranya yaitu miskin ekstrem, lansia, sakit menahun dan kriteria-kriteria lainnya
Pada hari ini Selasa 7 Maret 2025 pemerintah Desa Benuang Galing Kecamatan Seberang Musi Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu melaksanakan verifikasi dan validasi BLT-DD tahun anggaran 2025, setelah melakukan verifikasi dan validasi Pemerintah Desa menetapkan sebanyak 18 KPM.
“Di sini kami menyaring ada beberapa kriterianya Bapak Ibu sekalian untuk menerima bantuan, hal tersebut dan yang pertama miskin ektrim, punya penyakit menahun, lansia dan kriteria lainnya juga dan karena diantara KPM sebelumnya kemaren sudah mendapatkan bantuan lain dan sama-sama kita ketahui bahwa setiap bantuan yang di berikan oleh pemerintah pusat tidak boleh dobel ataupun mendapatkan dua bantuan”, Ungkap Heri Salmon selaku Kepala Desa.
Di sampaikan juga Dedi Sukrizal Camat Seberang Musi bahwasannya Bantuan ini harus tepat sasaran tepat guna jangan sampai salah penerimanya, dan di kesempatan ini juga Dedi Sukrizal menyampaikan dengan adanya bantuan seperti ini pemerintah desa harus lebih transparansi lagi agar masyarakat tidak ada dugaan negatif seperti hal-hal yang tidak kita inginkan
“Saya beritahukan kepada pemerintah Desa Benuang Galing agar Bantuan Langsung Tunai ini harus tepat sasaran sesuai dengan musyawarah yang telah di laksanakan sebelumnya, dan kami juga menyampaikan bahwasannya pemerintah desa harus lebih transparansi lagi terhadap dana desa yang di kelola agar masyarakat tidak ada dugaan negatif”, jelas Dedi Sukrizal
Musyawarah verifikasi dan validasi BLT-DD Desa Benuang galing yang di laksanakan di balai desa berjalan sesuai yang telah di inginkan bersama. (YS/@Net).
-
Bengkulu4 tahun ago
LSM PKN Laporkan Perbuatan Melawan Hukum, Dugaan Korupsi DD Dusun Sawah Ke Kejari
-
Empat Lawang4 tahun ago
Pjs. Kepala Desa Aur Gading diduga Tabrak Permendagri no 67 Tahun 2017
-
Empat Lawang4 tahun ago
Inspektorat Akan Turun Lapangan, Uji Petik Dugaan Pemotongan BLT DD Suka Dana
-
Empat Lawang4 tahun ago
Jembatan Ponton Penghubung Kecamatan Ulu Musi ke Pasemah Air Keruh Kembali Ambruk
-
Empat Lawang4 tahun ago
Di duga Dana Rehab SMP Negeri 1 Pobar Jadi Ajang Korupsi, APH di Minta Bertindak
-
Opini4 tahun ago
Masyarakat Harus Tau Soal Pengembalian atau Penarikan Kendaraan itu Masih Bermasalah apa tidak di Sistem BI Checking
-
Empat Lawang4 tahun ago
Tenaga Kebersihan Pasar Mogok, Kami Minta Tolong Pak Bupati
-
Empat Lawang4 tahun ago
Pem-Des Karang Gede Lepas Bibit Ikan Nila dan Lele 150 kg