POLRES EMPAT LAWANG
Terkait Isu Penculikan Anak di Desa Batu Panceh, Kapolres Empat Lawang Sampaikan 5 Himbauan

947 X dibaca hari ini
EMPAT LAWANG I SUMATERA SELATAN, Netralitasnews.com – Terkait isu yang beredar tentang percobaan penculikan anak di Desa Batu Panceh Kecamatan Tebing Tinggi, Kabupaten Empat Lawang yang sempat viral.
Kapolres Empat Lawang AKBP Helda Prayitno, M.M angkat bicara dan sampaikan himbauan kepada Masyarakat “Terkait isu tersebut.
Jajaran Polsek Tebing sudah melakukan pendalaman kebenaran terkait informasi yang beredar. dari hasil pendalaman, didapati informasi dari orang tua anak berdasarkan pengakuan dari putranya yang mengaku sebagai korban penculikan saat mendatangi Polsek Tebing Tinggi yang didampingi orang tuanya dan Kepala Desa Batu Panceh dihadapan Kapolsek Tebing Tinggi AKP Fauzi Saleh, SH., MM ia mengakui bahwa hal tersebut tidak benar, karena cerita tersebut hanyalah karangan dari anaknya, untuk menakut- nakuti teman – temannya.” Kata AKBP Helda Prayitno.
Selain melakukan pendalam isu tersebut, kami juga menghimbau kepada masyarakat untuk tetap waspada dan meningkatkan pengawasan terhadap putra putrinya, ” tambahnya
Menanggapi hal tersebut, Kapolres Empat Lawang AKBP Helda Prayitno, M.M melalui Kasi Humas Polres Empat Lawang AKP Hidayat menyampaikan 5 poin himbauan terhadap Masyarakat Kabupaten Empat Lawang
Pertama, terkait maraknya informasi isu penculikan anak, baik yang viral di media sosial maupun melalui pesan singkat agar masyarakat Kabupaten Empat Lawang, jangan mudah percaya dengan isu-isu atau informasi tentang adanya kejadian penculikan anak yang belum dipastikan kebenarannya
.
“Kedua, agar masyarakat khususnya para orang tua tetap waspada dan menjaga anaknya,” pesannya.
Kemudian yang ketiga, agar masyarakat tetap tenang, jangan resah dan jangan main hakim sendiri terhadap orang-orang yang tidak dikenal atau mencurigakan yang ada di lingkungan masyarakat.
Keempat, kalau ada atau melihat orang-orang yang belum dikenal yang mencurigakan, lebih baik segera melapor ke Polres atau Polsek terdekat dan atau kepada Kades atau Lurah setempat.
“Kelima, anggota Bhabinkamtibmas yang ada di kabupaten Empat Lawang akan memberikan himbauan pada masyarakat di desa untuk selalu mengawasi anaknya saat bermain di luar rumah dan memberikan pemahaman terhadap anak-anak di sekolah, agar tidak mudah terpengaruh terhadap orang yang tidak dikenal, dan sebisa mungkin tidak pergi sendirian ” urainya.
Dalam hal ini Kapolres AKBP Helda Prayitno, M.M menghimbau kepada masyarakat Kabupaten Empat Lawang apabila mendapat berita melalui media sosial ataupun pesan singkat yang belum bisa dipastikan kebenarannya tidak perlu disebarluaskan. Dan jangan segan bertanya dan bisa menghubungi layanan bantuan Polisi melalui WhatsApp 0813-70002-110, terkait beredarnya informasi tersebut.
Manfaatkan juga layanan kepolisian baik melalui Bhabinkamtibmas di desa maupun di Polres Empat Lawang dan Polsek terdekat, untuk setiap informasi yang meresahkan. (Rls/Humas POLRES Empat Lawang).

Empat Lawang
Polsek Tebing Tinggi Amankan 560 Tabung Gas LPG

4,846 X dibaca hari ini
EMPAT LAWANG, Netralitasnews.com – Anggota Polsek Tebing Tinggi Polres Empat Lawang mengamankan sebuah truk yang mengangkut 560 tabung gas LPG 3 Kg di duga tanpa dokumen resmi, Selasa (11/03/25) malam.
Truk bermuatan gas tersebut dikemudikan oleh Hengky, seorang warga Desa Babatan, Kecamatan Lintang Kanan.
Saat diamankan, kendaraan tersebut diduga tidak memiliki surat-surat lengkap serta izin resmi sebagai pangkalan distribusi LPG.
Guna proses penyelidikan lebih lanjut, unit pidana umum (PIDUM) Polres Empat Lawang telah mengamankan sopir beserta kendaraan ke Mapolres Empat Lawang.
Saat ini pihak kepolisian masih mendalami kasus ini untuk menentukan langkah hukum selanjutnya. (@RLS).
POLRES EMPAT LAWANG
Operasi Keselamatan Musi 2025 Kapolres Empat Lawang Bagikan Helm

1,884 X dibaca hari ini
EMPAT LAWANG, Netralitasnews com – Polres Empat Lawang Polda Sumsel – Dalam rangka Operasi Keselamatan Musi Tahun 2025 Polres Empat Lawang membagikan Helm Kepada Masyarakat dalam upaya meningkatkan keselamatan berlalu lintas dan mendorong kesadaran masyarakat akan pentingnya menggunakan helm saat berkendara.
Bertempat di Depan Mako Polsek Tebing Tinggi Kapolres Empat Lawang AKBP Abdul Aziz Septiadi, S.H., S.I.K., M.H., didampingi Kasat Lantas Polres Empat Lawang AKP Ahmad Yani.,S.H, Kapolsek Tebing Tinggi Kompol Elan Maruli S.,S.H, Personil Sat Lantas Polres Empat Lawang serta Perwakilan dari TNI, Dishub, Pol PP, melaksanakan pembagian helm secara simbolis dalam rangka Operasi Keselamatan Musi Tahun 2025. Rabu (19/02/2025).
Kegiatan ini bertujuan untuk mengurangi angka kecelakaan lalu lintas yang sering terjadi di wilayah Kabupaten Empat Lawang.
Kapolres menyampaikan bahwa helm merupakan salah satu perlengkapan penting bagi pengendara sepeda motor. Dengan menggunakan helm yang sesuai standar, diharapkan dapat mengurangi risiko cedera kepala yang fatal dalam kecelakaan.
Dalam sambutannya, Kapolres Empat Lawang AKBP Abdul Aziz Septiadi, S.H., S.I.K., M.H., menekankan dalam pentingnya kesadaran masyarakat akan keselamatan berlalu lintas.
Ia berharap kegiatan ini dapat menjadi pemicu bagi masyarakat untuk lebih disiplin dalam berlalulintas dan mematuhi aturan yang berlaku. Selain itu, Kapolres juga menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Polres Empat Lawang untuk mendukung program pemerintah dalam menciptakan budaya keselamatan di jalan raya.
Pembagian helm diiringi dengan sosialisasi tentang keselamatan berlalu lintas, termasuk penggunaan alat pelindung diri dan pentingnya mematuhi rambu-rambu lalu lintas. Kapolres juga mengajak masyarakat untuk turut serta dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masing-masing, serta memberikan laporan jika menemukan potensi gangguan Kamtibmas.
Dengan pembagian helm ini, Kapolres Empat Lawang tidak hanya memberikan bantuan fisik, tetapi juga menanamkan nilai-nilai keselamatan yang sangat penting untuk diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. (@RLS/Red).
POLRES EMPAT LAWANG
Kapolres Lakukan Pemeriksaan Senpi dan Ranmor Dinas Polsek Jajaran

2,205 X dibaca hari ini
EMPAT LAWANG, Netralitasnews.com – Polres Empat Lawang Polda Sumsel – Kapolres Empat Lawang melaksanakan pemeriksaan senjata api (senpi) dan kendaraan bermotor (ranmor) dinas yang digunakan oleh Polsek jajaran Polres Empat Lawang. Pada Hari Selasa 11 Februari 2025 Kegiatan ini berlangsung di halaman depan Polres Empat Lawang mulai pukul 08.30 WIB hingga selesai.
Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan kesiapan dan kelayakan alat serta kendaraan yang digunakan dalam menjalankan tugas kepolisian.
Giat ini dipimpin langsung oleh Kapolres Empat Lawang AKBP Abdul Aziz Septiadi, S.H., S.I.K., M.H., didampingi oleh Waka Polres Empat Lawang KOMPOL Dr. Abdul Rahman, S.H., M.H., diikuti oleh Kapolsek Jajaran Polres Empat Lawang, Pejabat Utama (PJU) Polres Empat Lawang dan Personil.
Pemeriksaan ini merupakan bagian dari upaya Kapolres dalam meningkatkan profesionalisme dan disiplin anggota kepolisian di lapangan. Dengan memastikan bahwa senpi dan ranmor dalam kondisi baik, diharapkan dapat mendukung kinerja anggota dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.
Selama kegiatan pemeriksaan, Kapolres menekankan pentingnya tanggung jawab dalam penggunaan senjata api dan kendaraan dinas. Anggota diharapkan selalu mematuhi prosedur operasional yang telah ditetapkan, serta menjaga kondisi alat dan kendaraan agar selalu siap digunakan saat dibutuhkan.
Kegiatan ini berjalan lancar dan disambut baik oleh anggota Polsek, Dengan adanya pemeriksaan ini, diharapkan dapat meningkatkan semangat anggota dalam menjalankan tugas, serta menciptakan rasa aman bagi masyarakat.
Kapolres Empat Lawang berkomitmen untuk terus melakukan evaluasi dan pemeriksaan berkala terhadap perlengkapan dinas, demi menjaga kualitas pelayanan dan keamanan di wilayah Kabupaten Empat Lawang. **
-
Bengkulu4 tahun ago
LSM PKN Laporkan Perbuatan Melawan Hukum, Dugaan Korupsi DD Dusun Sawah Ke Kejari
-
Empat Lawang4 tahun ago
Pjs. Kepala Desa Aur Gading diduga Tabrak Permendagri no 67 Tahun 2017
-
Empat Lawang4 tahun ago
Inspektorat Akan Turun Lapangan, Uji Petik Dugaan Pemotongan BLT DD Suka Dana
-
Empat Lawang4 tahun ago
Jembatan Ponton Penghubung Kecamatan Ulu Musi ke Pasemah Air Keruh Kembali Ambruk
-
Empat Lawang4 tahun ago
Di duga Dana Rehab SMP Negeri 1 Pobar Jadi Ajang Korupsi, APH di Minta Bertindak
-
Opini4 tahun ago
Masyarakat Harus Tau Soal Pengembalian atau Penarikan Kendaraan itu Masih Bermasalah apa tidak di Sistem BI Checking
-
Empat Lawang4 tahun ago
Tenaga Kebersihan Pasar Mogok, Kami Minta Tolong Pak Bupati
-
Empat Lawang4 tahun ago
Pem-Des Karang Gede Lepas Bibit Ikan Nila dan Lele 150 kg